5 Keunggulan Smart TV Dibanding TV Digital Biasa

Tanpa Perlu Set Top Box! Inilah 10 Smart TV yang Sudah Punya Fitur DVB-T2  Siaran TV Digital, Lengkap Harganya - Urban Bekasi

Punya rencana beli atau ambil cicilan TV baru?

Kalau kamu lagi cari rekomendasi TV terbaik dan punya bujet lebih, nggak ada salahnya untuk memilih Smart TV dibanding TV digital biasa. Apalagi, kalau kamu termasuk orang yang intens dalam menikmati tayangan hiburan, baik dari segi visual maupun audio-nya. 

 

Sekilas, antara TV digital dan Smart TV mungkin kurang terlihat perbedaannya. Padahal, keduanya sangat berbeda terutama dari segi fitur, walau dari sisi harga, nggak terlalu berbeda jauh. 

 

Apalagi di e-commerce sejenis Bukalapak, fitur cicilan dengan kartu kredit maupun dengan paylater, sudah cukup beragam dan bisa dimanfaatkan untuk ambil cicilan Smart TV. Paylater Bukalapak adalah layanan kredit online tanpa kartu kredit yang bekerja sama dengan Kredivo. Layanan ini cocok untuk kamu yang mau ambil cicilan tapi belum punya akses atau punya kartu kredit. 

 

Dapat terhubung ke internet & mengakses aplikasi streaming hiburan

Kalau kamu lebih banyak menonton tayangan hiburan dari aplikasi streaming seperti Netflix, Disney+ Hotstar, atau HBO GO, maka akan lebih baik kamu memilih Smart TV dibanding TV Digital biasa. Sebab, salah satu perbedaan utama keduanya ada pada koneksi internet. Di mana Smart TV memiliki akses untuk terhubung ke internet dan mengunduh berbagai aplikasi streaming populer yang kamu sukai. 

 

Alhasil, kamu bisa berpindah tempat dari smartphone atau laptop, ke layar TV ketika menikmati tayangan favoritmu dengan adanya Smart TV. Sementara TV digital, tidak memiliki fitur untuk terhubung ke internet atau mengunduh aplikasi streaming lainnya.

 

Bisa disambungkan ke smartphone

Selain bisa terhubung dengan internet, Smart TV juga memiliki fitur yang memungkinkan penggunanya mengontrol TV melalui smartphone. Mulai dari menyetel tayangan, mengatur volume, dan masih banyak lagi. Selama smartphone dan sistem operasi yang digunakan oleh Smart TV compatible, maka smartphone dan Smart TV umumnya bisa disambungkan. 

 

Tampilan visual yang memanjakan mata

Smart TV memiliki spesifikasi yang lebih beragam dibandingkan TV digital. Untuk urusan layar, Smart TV juga dibekali teknologi yang lebih ciamik sehingga dapat menghasilkan kualitas siaran dengan maksimal & jernih. Banyak juga yang sudah memiliki resolusi 4K. Salah satunya adalah Xiaomi Smart TV A2 43 Inch 4K Ultra HD dengan Dolby Vision HDR 10. 

 

Smart TV dengan sistem operasi Android TV 10 ini dibekali dengan RAM sebesar 2GB dan memori penyimpanan sebesar 16GB. Konektivitasnya lengkap dengan dukungan speaker Dolby Audio dan DTS-HD. TV pintar yang satu ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 3,9 jutaan. 

 

Kamu bisa mendapatkan Smart TV Xiaomi di e-commerce seperti Bukalapak, dengan cara cicilan. Jika menggunakan Kredivo, akan ada dua opsi cicilan TV yang bisa kamu pilih. 

 

Pertama adalah opsi cicilan 0%. Di mana dengan cicilan ini, minimal transaksinya harus sebesar Rp 500 ribu. Kemudian, tenor maksimalnya 3 bulan, dan ada biaya admin sebesar 1% per bulannya. 

 

Yang kedua, ada opsi cicilan dengan bunga 2.6% per bulan. Bedanya dengan cicilan 0%, cicilan yang satu ini punya opsi tenor lebih panjang yaitu 6 bulan atau 12 bulan sehingga cicilan TV bisa jadi lebih ringan. Baik cicilan 0% maupun cicilan dengan bunga, sama-sama berlaku tanpa uang muka, selama limit Kredivo kamu masih mencukupi. 

 

Sebagai contoh, untuk 1 unit Smart TV Xiaomi A2 43 Inch 4K dengan harga Rp 3,9 jutaan, simulasi cicilan dengan Kredivo akan menjadi seperti berikut ini: 

  1. Untuk cicilan 0%: angsuran per bulannya sebesar Rp1.339.000, dan biaya adminnya sebesar Rp117.000 yang akan dibagi ke dalam cicilan 3 bulan. 
  2. Untuk cicilan 6 bulan: angsuran per bulannya sebesar Rp751.400 sudah termasuk suku bunga sebesar 2.6% per bulan. 
  3. Untuk cicilan 12 bulan: angsuran per bulannya sebesar Rp426.400 sudah termasuk suku bunga sebesar 2.6% per bulan.

Kamu bisa mengecek simulasi cicilan TV yang diinginkan di aplikasi atau situs Bukalapak bagian metode cicilan. Atau, kamu juga bisa memanfaatkan menu “Kalkulator Cicilan” yang ada di aplikasi Kredivo. 

 

Bisa terhubung dengan Google Assistant

Menariknya lagi, Smart TV juga bisa terhubung dengan Google Assistant. Setelah terhubung, kamu dapat memberikan perintah kepada TV dengan menggunakan suara. Misalnya untuk menyalakan TV, mematikan TV, atau memutar musik dan tayangan yang kamu inginkan. 

 

Desain yang futuristik & minimalis untuk di ruang tamu

Rata-rata Smart TV memiliki desain futuristik, elegan, dan minimalis. Cocok diletakkan di ruang tamu sebagai dekorasi rumah. Selain itu, bobot Smart TV juga cenderung ringan dan tipis sehingga tidak memakan banyak ruang.